ANALISIS DAMPAK PERALIHAN KEPEMIMPINAN YAYASAN TERHADAP PENGAMBILAN KEPUTUSAN DI TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN

Authors

  • Edi Sucipto Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.59613/jipb.v1i1.24

Abstract

Selain pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kementerian Agama, Yayasan adalah kelembagaan yang banyak berperan dalam penyelenggaraan pendidikan di Indonesia. Bahkan jika dikuantifikasikan, maka jumlah sekolah yang dikelola Yayasan atau pihak swasta hampir sama banyak dibandingkan yang dikelola oleh pemerintah. Berdasarkan fakta itu maka posisi Yayasan yang mengelola pendidikan menduduki peranan penting dalam hal mewujudkan Pendidikan Untuk Semua dan Pendidikan yang Berkualitas sesuai amanat undang-undang. Sehat dan tidaknya keorganisasian Yayasan tentu juga berdampak pada keberadaan lembaga Satuan Pendidikan di bawah naungannya. Sementara fakta yang banyak ditemui, banyak Yayasan yang tidak kuat dari sisi finansial atau bahkan hanya mengandalkan donasi/chariti seperti karakter utama Yayasan yang memang Non Profit. Walaupun banyak yang mengembangkan dengan membentuk dan mengaktifkan badan-badan amal Yayasan yang dapat menyokong finansial yayasan. Kemudian berkait dengan pengelolaan, ada potensi terjadinya konflik di internal Yayasan, antara genarasi lama dan baru, pendiri dan pengelola dan lain sebagainya. Keseluruhan konflik/potensi konflik itu tentu sangat berdampak pada keputusan-keputusan di tingkat satuan pendidikan di bawah naungannya. Pendistribusian sumber daya manusia misalnya akan selalu dipengaruhi oleh ‘yayasan’, termasuk keputusan-keputusan strategis lainnya. Melalui metode riset kecil dan sudi literatur, tulisan ini akan membahas dan menganalisisis dampak proses peralihan kepemimpinan terhadap proses pengambilan keputusan di tingkat satuan pendidikan. Kontek riset ini adalah Madrasah Tsanawiyah Swasta Al-Hidayah Mahakarya, Kp.2 Jorong Mahakarya, Nagari Mahakarya, Kecamatan Luhak Nan Duo Kabupaten Pasaman barat.

Downloads

Published

2023-07-25